Cara Download Kartu Pendaftaran SSCN agar Tidak Failed Network Error. Cara Download Kartu Pendaftaran SSCN CPNS 2018, Cara Cetak Kartu Pendaftaran SSCN, Cara simpan file Kartu Pendaftaran SSCN, Seperti yang diumumkan oleh pemerintah pusat bahwa pendaftar CPNS Tahun 2018 akan berakhir sampai tanggal 15 Oktober mendatang.Untuk itu, diharapkan semua para pelamar untuk menyelesaikan berbagai tahapan termasuk pengisian formasi dan pengiriman berkas lamaran alamat masing masing instansi terkait
Ada beberapa instansi yang hanya meminta pelamar untuk menggUpload berkas lamaran di akun sscn tanpa mengirimkan hardcopy ke alamat instansi terkait. Semua kriteria mengenai pengiriman berkas sudah dijelasan pada prosedur setiap Pengumuman resmi pada website instansi kementerian ataupun lembaga
Pendaftaran CPNS Tahun anggaran 2018 telah memasuki hari hari akhir registrasi online di portal resmi sscn.bkn.go.id. Masih banyak saja masalah dan kendala yang dijumpai para pelamar CPNS yakni, Pengisian data, Opload foto pelamar, Unggah Berkas lamaran, Hingga Cetak Kartu Pendaftaran SSCN.
Nah yang jadi persoalan saat ini adalah Cara Download Kartu Pendaftaran SSCN CPNS 2018, dimana banyak pelamar belum mengerti cara mendownload Kartu Pendaftaran SSCN ketika sudah mendaftar. Biasanya pelamar mendaftar dan mengisi data serta formasi melalui laptop atau komputer rumahan yang tidak memiliki perangkat Printer. Sehingga ketika sudah menyelesaikan pengisian formasi pada akun sscn, pelamar akan menyimpan file Kartu Pendaftaran SSCN CPNS 2018 di flashdisk masing masing untuk print ke warnet ataupun ke toko print.
Nah ada lagi yang download Kartu Pendaftaran SSCN, dan akan menemukan file report Failed, atau network error. Ini cara mengatasinya gan.
Berikut Cara Download Kartu Pendaftaran SSCN CPNS 2018 yang boleh anda ikuti :
1. Buka Kartu Pendaftaran SSCN 2018, di akun sscn.bkn.go.id, Kemudian Klik Opsi "Print", Bukan "Downlod"
2. Kemudian akan muncul halaman Baru, seperti Gbr dibawah ini, dan klik Opsi "CHANGE"
3. Kemudian akan muncul seperti gbr dibawah ini, dan Pilih Opsi "Save as PDF"
4. Kemudian pilih opsi "SAVE" dan selesai
Gampang bukan Cara Download Kartu Pendaftaran SSCN CPNS 2018, Bagi yang belum mengerti silakan berikan komentar anda guys.